PKK Desa Babbalan Manfaatkan Lingkungan Sekitar Dalam Lomba Aku Hatinya PKK
PKK Desa Babbalan ikut serta dalam lomba “Aku Hatinya PKK” yang diadakan PKK Kabupaten Sumenep. Dalam pelaksanannya PKK Desa Babbalan bangun taman tanaman sebagai bentuk pemanfaatan lingkungan sekitar di dusun Pangbungkok, Desa Babbalan, Kecamatan Batuan, Kabupaten Sumenep. Minggu (05/02/24).
Pada kegiatan ini Ibu-Ibu PKK Desa Babbalan memanfaatkan lingkungan dengan menanam singkong, umbi-umbian yang menjadi salah satu syarat dalam lomba Aku hatinya PKK. selain itu tanaman Toga yang disebut dengan tanaman obat keluarga seperti kunyit, kemangi, kencur, jahe, dan tanaman obat lainnya.
Selain tanaman yang menjadi syarat utama dalam lomba aku hatinya PKK. Menghias area tanaman juga menjadi titik penilaian nantinya. Pada kali ibu-ibu PKK Desa Babbalan kompak dalam menanam tanaman tersebut. selain itu juga memberikan aktivitas sore pada ibu-ibu PKK.
Pemerintah Desa Babbalan selalu mendukung adanya kegiatan-kegiatan yang memang memberikan manfaat untuk desa Babbalan. Tentunya hal ini bukan tidak ada alasan melainkan kemajuan desa dimuali dari pemerintah desa dan elemen desa lainnya. Baik PKK, Karang Taruna, Kampung KB, dan organisasi-organisasi yang men jadi mitra pemerintah desa.